Latest News
You are here: Home | Semen | Menteri ESDM Patok Harga Batubara US$ 90/Ton untuk Industri Semen dan Pupuk
Menteri ESDM Patok Harga Batubara US$ 90/Ton untuk Industri Semen dan Pupuk

Menteri ESDM Patok Harga Batubara US$ 90/Ton untuk Industri Semen dan Pupuk

Duniaindustri.com (November 2021) – Pemerintah melalui Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memutuskan untuk menjaga harga batubara sebesar US$ 90 per ton bagi industri semen dan pupuk. Keputusan tersebut diatur dalam Keputusan Menteri ESDM Nomor 206.K/HK.02/MEM.B/2021 tentang harga jual batubara untuk pemenuhan kebutuhan bahan baku/ bahan bakar industri semen dan pupuk dalam negeri.

Harga batubara untuk industri semen dan industri pupuk ditetapkan sebesar USD90 per ton Free On Board (FOB) Vessel. Acuan harga ini mengacu pada Keputusan Menteri ESDM Nomor 206.K/HK.02/MEM.B/2021 tentang harga jual batubara untuk pemenuhan kebutuhan bahan baku/ bahan bakar industri semen dan pupuk dalam negeri. Masa berlaku ketetapan harga khusus ini berlaku hingga selama lima bulan atau berakhir pada 31 Maret 2022.

Wijaya Laksana, Corporate Secretary Holding Pupuk Indonesia, mengapresiasi kebijakan pemerintah yang mengakomodir keluhan para pelaku usaha di dua sektor tersebut. Sebab batubara menjadi salah satu bahan baku utama untuk produk pupuk dan semen.

Dengan aturan baru ini maka beban pelaku usaha akan berkurang sehingga daya saing produk akan tetap terjaga. Dikatakan bahwa di tengah harga batubara yang melonjak seperti saat ini industri semen dan pupuk mengalami kesulitan. Sementara untuk menaikkan harga jual produk juga menimbulkan konsekuensi baru.

“Kami berterima kasih kepada Pemerintah, dalam hal ini khususnya Kementerian ESDM atas dukungannya terhadap industri pupuk selama ini,” kata Wijaya di Jakarta, pekan lalu.

Dia berharap kebijakan ini dapat membantu meningkatkan daya saing dan efisiensi perusahaan. Dengan kebijakan tersebut dipastikan daya beli masyarakat terhadap produk akhir akan tetap terjaga. “Sehingga industri pupuk di tanah air bisa menjalankan tugasnya dengan baik, terutama dalam hal mengamankan pasokan pupuk di tanah air,” ucap dia.

Sebelumnya, harga batubara sempat ‘panas’ memicu geliat ekspor nasional tetap tinggi. Batubara menjadi salah satu komoditas unggulan Indonesia sehingga berkontribusi besar pada nilai ekspor di bulan September 2021.

Terpantau harga batubara secara bulanan mengalami kenaikan 9,50 persen. Dengan kenaikan itu Kementerian ESDM menetapkan harga batubara acuan (HBA) sebesar US$ 150,03 per ton. Beberapa komoditas non migas juga tercatat beberapa mengalami peningkatan pada September 2021 dibandingkan Agustus 2021 seperti batubara yang meningkat 9,50 persen, alumunium naik 8,90 persen dan minyak kernel naik 6,42 persen.(*/berbagai sumber/tim redaksi 08/Safarudin/Indra)

Mari Simak Coverage Riset Data Spesifik Duniaindustri.com:

Market database
Manufacturing data
Market research data
Market leader data
Market investigation
Market observation
Market intelligence
Monitoring data
Market Survey/Company Survey
Multisource compilation data
Market domestic data
Market export data
Market impor data
Market directory database
Competitor profilling
Market distribution data
Company database/directory
Mapping competition trend
Profiling competitor strategy
Market data analysist
Historical data
Time series data
Tabulation data
Factory directory database
Market segmentation data
Market entry strategy analysist
Big data processor
Financial Modeling/Feasibility Study
Price trend analysist
Data business intelligence
Customized Direktori Database

* Butuh data spesifik atau riset pasar, total ada 241 database, klik di sini
** Butuh competitor intelligence, klik di sini
*** Butuh copywriter specialist, klik di sini
**** Butuh content provider (branding online), klik di sini
***** Butuh jasa medsos campaign, klik di sini

Database Riset Data Spesifik Lainnya:

  • Butuh data spesifik atau riset pasar, total ada 241 database, klik di sini
  • Butuh 25 Kumpulan Database Otomotif, klik di sini
  • Butuh 18 Kumpulan Riset Data Kelapa Sawit, klik di sini
  • Butuh 15 Kumpulan Data Semen dan Beton, klik di sini
  • Butuh 11 Kumpulan Riset Data Baja, klik di sini
  • Butuh 15 Kumpulan Data Transportasi dan Infrastruktur, klik di sini
  • Butuh 17 Kumpulan Data Makanan dan Minuman, klik di sini
  • Butuh 6 Kumpulan Market Analysis Industri Kimia, klik di sini
  • Butuh 3 Kumpulan Data Persaingan Pasar Kosmetik, klik di sini
  • Butuh competitor intelligence ataupun riset khusus (survei & observasi), klik di sini
  • Butuh copywriter specialist, klik di sini
  • Butuh content provider (online branding), klik di sini
  • Butuh market report dan market research, klik di sini
  • Butuh perusahaan konsultan marketing dan penjualan, klik di sini
  • Butuh menjaring konsumen korporasi dengan fitur customize direktori database perusahaan, klik di sini

Duniaindustri Line Up:

detektif industri pencarian data spesifik

Portofolio lainnya:

Buku “Rahasia Sukses Marketing, Direktori 2.552 Perusahaan Industri”

Atau simak video berikut ini:

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Scroll To Top