Latest News
You are here: Home | Umum | Menatap 2025 dengan Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Berkisar 5,1% sampai 5,5%
Menatap 2025 dengan Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Berkisar 5,1% sampai 5,5%

Menatap 2025 dengan Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Berkisar 5,1% sampai 5,5%

Duniaindustri.com (Mei 2024) – Menatap 2025 dengan penuh optimisme. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan pemerintah memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2025 berada di kisaran 5,1-5,5%.

Hal itu disampaikan dalam pidato Pengantar dan Keterangan Pemerintah Atas Kerangka Ekonomi Makro dan Pokok-pokok Kebijakan Fiskal 2025, di Gedung DPR, Jakarta, kemarin.

Sri Mulyani mengatakan pihaknya optimistis, dengan kerja keras dan komitmen bersama dalam menjaga stabilitas ekonomi serta komitmen untuk melakukan terobosan kebijakan, dapat mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi dan berkualitas.

“Pada 2025, diperkirakan berada di kisaran 5,1-5,5%, ditopang terkendalinya inflasi, kelanjutan dan perluasan hilirisasi SDA, pengembangan industri kendaraan listrik, dan digitalisasi yang didukung oleh perbaikan iklim investasi dan kualitas SDM,” kata Sri Mulyani.

Laju pertumbuhan ini diharapkan akan menjadi fondasi yang kuat untuk pertumbuhan yang lebih tinggi dalam beberapa tahun ke depan.

“Dengan mempertimbangkan risiko dan ketidakpastian di pasar keuangan global yang masih tinggi, yield SBN Tenor 10 Tahun diperkirakan berada pada kisaran 6,9-7,3%, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diperkirakan di rentang Rp15.300-16.000,” ujar Menkeu.

Sementara itu, inflasi diperkirakan dapat dikendalikan di kisaran 1,5-3,5%. Dengan mencermati tensi geopolitik yang saat ini masih berlanjut, maka harga minyak mentah Indonesia diperkirakan USD75-85 per barel; lifting minyak bumi 580 ribu – 601 ribu barel per hari; dan lifting gas 1.004-1.047 ribu barel setara minyak per hari.

Efektivitas kebijakan fiskal dalam mendukung akselerasi pertumbuhan ekonomi nasional dan peningkatan kesejahteraan diharapkan akan berkontribusi positif pada penurunan tingkat pengangguran terbuka 2025 di kisaran 4,5-5,0%. Sementara itu, angka kemiskinan diperkirakan berada pada rentang 7,0-8,0%. Rasio Gini diprediksi terus membaik dalam rentang 0,379-0,382. Indeks Modal Manusia (IMM) juga ditargetkan sekitar 0,05.

Selain itu, Nilai Tukar Petani (NTP), dan Nilai Tukar Nelayan (NTN) juga ditargetkan terus meningkat, masing-masing di rentang 113-115 dan 104-105.(*/berbagai sumber/tim redaksi 07/Safarudin/Indra)

Mari Simak Coverage Riset Data Spesifik Duniaindustri.com:

Market database
Manufacturing data
Market research data
Market leader data
Market investigation
Market observation
Market intelligence
Monitoring data
Market Survey/Company Survey
Multisource compilation data
Market domestic data
Market export data
Market impor data
Market directory database
Competitor profilling
Market distribution data
Company database/directory
Mapping competition trend
Profiling competitor strategy
Market data analysist
Historical data
Time series data
Tabulation data
Factory directory database
Market segmentation data
Market entry strategy analysist
Big data processor
Financial Modeling/Feasibility Study
Price trend analysist
Data business intelligence
Customized Direktori Database

* Butuh data spesifik atau riset pasar, total ada 293 database, klik di sini
** Butuh competitor intelligence, klik di sini
*** Butuh copywriter specialist, klik di sini
**** Butuh content provider (branding online), klik di sini
***** Butuh jasa medsos campaign, klik di sini

Database Riset Data Spesifik Lainnya:

  • Butuh data spesifik atau riset pasar, total ada 293 database, klik di sini
  • Butuh 28 Kumpulan Database Otomotif, klik di sini
  • Butuh 18 Kumpulan Riset Data Kelapa Sawit, klik di sini
  • Butuh 20 Kumpulan Data Semen dan Beton, klik di sini
  • Butuh 21 Kumpulan Riset Data Baja, klik di sini
  • Butuh 15 Kumpulan Data Transportasi dan Infrastruktur, klik di sini
  • Butuh 17 Kumpulan Data Makanan dan Minuman, klik di sini
  • Butuh 9 Kumpulan Market Analysis Industri Kimia, klik di sini
  • Butuh 7 Kumpulan Data Persaingan Pasar Kosmetik, klik di sini
  • Butuh competitor intelligence ataupun riset khusus (survei & observasi), klik di sini
  • Butuh copywriter specialist, klik di sini
  • Butuh content provider (online branding), klik di sini
  • Butuh market report dan market research, klik di sini
  • Butuh perusahaan konsultan marketing dan penjualan, klik di sini
  • Butuh menjaring konsumen korporasi dengan fitur customize direktori database perusahaan, klik di sini

Duniaindustri Line Up:

detektif industri pencarian data spesifik

Portofolio lainnya:

Buku “Rahasia Sukses Marketing, Direktori 2.552 Perusahaan Industri”

Atau simak video berikut ini:

Contoh testimoni hasil survei daerah:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Scroll To Top